DANDIM BOYOLALI
AWALI DONOR DARAH DI SAWIT
Anggota Kodim 0724/Boyolali dan masyarakat melaksanakan
bhakti sosial donor darah dalam rangka peringatan Hari Juang Kartika ke 73 yang
Ke 52 tahun di Kecamatan Sawit Kabupaten Boyolali. Senin (17/12).
Kodim 0724/Boyolali bekerjasama dengan PMI cabang
Boyolali menyelenggarakan kegiatan donor darah ini. Dandim 0724/Boyolali Letkol
Kav Herman Taryaman SIP,MH bersemangat mengawali pengambilan donor darah oleh
petugas dari PMI dilanjutkan dengan peserta donor yang lain.
Dandim
0724 Boyolali mengatakan bahwa ,donor darah yang dilaksanakan ini selain dalam
rangka memperingati hari Juang Kartika atau hari lahirnya TNI Angkatan Darat
juga merupakan salah satu wujud kepedulian dalam hal kemanusiaan dan untuk
menunjang ketersediaan darah yang ada di PMI cabang Kabupaten Boyolali.
Menurut
Azis(37) petugas PMI setidaknya dengan diadakannya donor darah di Aula Persit
Kodim 0724/Boyolali ini dapat membantu meningkatkan ketersediaan kantong darah
di PMI cabang Kabupaten Boyolali. juga ucapan terima kasih kepada Kodim
Boyolali atas kerjasamanya selama ini atas peran aktifnya melalui semua
kegiatan donor darah yang dilaksanakan oleh PMI cabang Kabupaten Boyolali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar