Jumat, 11 Oktober 2019


TNI dan Warga Melawan Panas Demi Kejar Target

Demi mengejar target di pengecoran jalan, salah satu sasaran fisik TMMD Reguler ke -106 Kodim 0724/ Boyolali, TNI Satgas dan warga Desa sangup, harus melawan terik matahari di siang hari.
Dikemukakan Danramil 02/Musuk, Kapten Inf. Mutaqim, untuk sasaran fisik TMMD pengecoran jalan, sisa pekerjaan masih lumayan, sehingga TNI Satgas dan warga perlu terus kebut pekerjaan.
”Banyak kendala, dan lagi memang volume pekerjaan besar, yakni jalan yang harus dibangun panjangnya mencapai 3.000 Meter lebih dengan lebar 3 Meter. Harus selesai sebelum TMMD ditutup, untuk itu meski siang dengan terik matahari semuanya harus tetap semangat,” ujar Kapten Mutaqim. (Pendim 0724/Boyolali)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar